5 Alasan Untuk Minum Kopi Hitam Mulai Sekarang

5 Alasan Untuk Minum Kopi Hitam Mulai Sekarang

Mungkin selama ini CK Friends hanya termasuk peminum kopi susu dengan campuran rasa manis dari gula aren. Jika kamu masih belum yakin untuk mencoba minum kopi hitam, fakta-fakta berikut ini akan membuat kamu berubah pikiran. 

Siapa sangka jika kopi hitam tidak hanya memberikan cita rasa yang memanjakan lidah, tetapi juga membawa manfaat kesehatan bagi penikmatnya. Berdasarkan informasi yang dirangkum dari HaloDoc dan Kompas.com, berikut ini beberapa manfaat kesehatan dari mengkonsumsi kopi hitam.

1. Meningkatkan Energi

Jangan heran jika mau langsung merasa “melek” dan bersemangat ketika meminum secangkir kopi hitam. Beberapa studi menyimpulkan bahwa kandungan kafein di dalam kopi hitam merupakan stimulan sistem saraf pusat yang dapat melawan kelelahan dan meningkatkan energi. 

2. Menjaga Kesehatan Jantung

Beberapa penelitian menemukan bahwa orang yang minum 3-5 cangkir kopi hitam per hari mengalami penurunan risiko gangguan jantung sebesar 15%. Namun, CK Friends juga tetap harus ingat bahwa mengkonsumsi kafein dapat mempengaruhi tingkat tekanan darah, sehingga harus tetap meminumnya dengan hati-hati dan menyesuaikan dengan kondisi tubuh kita. 

3. Membantu Menurunkan Berat Badan

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Georgia mengemukakan bahwa kandungan kafein di dalam kopi dapat menambah energi sehingga dapat mengurangi rasa lapar. Kafein di dalam kopi juga dapat meningkatkan sistem metabolisme tubuh dan mempercepat pembakaran lemak. 

4. Penurunan Risiko Diabetes Tipe 2

Minum kopi hitam secara teratur dapat menurunkan risiko diabetes tipe 2 dalam jangka panjang. Kandungan kafein membantu menjaga fungsi pankreas yang memproduksi insulin dan meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin.

5. Mengurangi Risiko Alzheimer dan Parkinson

Berdasarkan beberapa penelitian medis, kopi dipercaya dapat membantu melindungi manusia terhadap gangguan neurodegeneratif tertentu, termasuk mengurangi risiko penyakit alzheimer dan parkinson. 

Lantas, kopi hitam seperti apa yang baik untuk kesehatan tubuh kita? Tentunya kopi hitam alami tanpa gula, krimer, ataupun susu. Dan ingat, jangan minum kopi dalam keadaan perut kosong serta hindari meminum kopi pada malam hari. 

 

Categories: